Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy Fold 3, Dibekali dengan Kamera dalam Layar

Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy Fold 3, Dibekali dengan Kamera dalam Layar

Samsung yang merupakan salah satu vendor smartphone terbesar baru saja merilis ponsel yang dapat berfungsi sebagai smartphone, tablet, dan kamera sekaligus. Samsung galaxy fold 3 menawarkan luasan layar yang lebih lebar dan performa multitasking yang mumpuni.

Untuk lebih memudahkan dalam memahami spesifikasi smartphone teranyar yang mengusung konsep layar lipat tersebut, yuk simak reviewnya berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy Fold 3 Yang Harus Anda Ketahui Sebelum Membelinya

1. Desain Body

Beberapa warna yang tersedia untuk Samsung Galaxy Fold 3 diantaranya adalah  Space Silver, Cosmos Black, Martian Green, dan Astro Blue. Belum ada kabar resmi mengenai apakah Samsung akan membawa Galaxy Fold ke pasar Indonesia. Dengan harga banderol yang sedemikian tinggi, kemungikinan ponsel ini sangat sulit untuk meraih segmen pengguna kelas menengah ke bawah.

Lazada Flash Sale hemat 99%

2. Layar Samsung Galaxy Fold 3

Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy Fold 3

Salah satu yang menjadi daya tarik dari perangkat yang satu ini adalah konsep layar lipatnya. Panel galaxy fold sendiri terdiri dari dua varian. Yang pertama yaitu panel utama dengan ukuran 7,3 inchi QXGA dengan jenis layar Dynamic AMOLED. Layar ini memiliki rasio 4,2 :3 saat dalam  fungsi terbuka atau posisi terbuka dan memiliki rasio 21:9 ketika fungsi smartphone diaktifkan atau dalam keadaan tertutup.

3. Sistem Operasi

Smartphone yang dilangkapi sistem operasi android PIE 9.0 ini dapat mengoperasikan tiga aplikasi sekaligus diatas layar yang cukup lebar. Contohnya Anda dapat membuka aplikasi instagram, youtube, dan google search diwaktu yang sama maka ponsel ini akan menampilkan tiga jendela sekaligus dalam satu layar tampilan.

Jangan khawatir layar akan cepat rusak karena Samsung sendiri telah mengklaim telah melakukan uji ketahanan layar lipat yang menggunakan teknologi infinity flex display ini bisa dilipat dan dibuka lebih dari 200.000 kali.

4. Processor dan Memori

Samsung Galaxy Fold 3 telah dibekali spesifikasi canggih. Chipset yang ditanam pada perangkat ini adalah snapdragon 855 dengan arsitektur octa core dan ditambah lagi dengan kemampuan grafis yang didukung oleh adreno 640. Smartphone yang bisa dibuka seperti buku ini dilengkapi RAM dengan kapasitas sebesar 12GB dan ROM sebesar  512 GB.

5. Kamera Samsung Galaxy Fold 3

Smartphone besutan Samsung ini juga telah dilengkapi batarai berdaya 4380 mAh. Keunggulan lain dari Samsung Galaxy Fold 3 adalah konfigurasi enam jenis lensa kamera yang bertebaran di bagian-bagian depan yang ada dipanel utama, bagian cover, dan bagian belakang cover. Smartphone ini hadir sebagai ponsel Samsung pertama tanpa punch hole berkat teknologi kamera dibawah layar. 

Dibagian cover tertanam sebuah kamera selfie 10 mega pixel. Sedangkan dibagian belakang cover telah dibenamkan tiga kamera utama yaitu 16 mega pixel ultra wide, 12 mega pixel wide angle, dan 12 mega pixel telephoto. Kamera depannya sendiri memiliki sensor selfie 10 mega pixel dan sensor kedalaman atau depth sensor 8 mega pixel.  

Harga dan Ketersediaan

Namun, hingga saat ini ketersediaan smartphone ini masih belum bisa kita jumpai di indonesia. Faktanya smartphone ini hadir hanya di pasar Amerika Serikat saja, Galaxy Fold ini sudah habis terpesan bahkan pada hari pertama pre order dibuka. Ponsel Samsung yang satu ini dikemas dengan harga diatas 20 juta rupiah.

Spesifikasi dan Harga dari Samsung Galaxy Fold 3

Nah, demikian tadi ulasan lengkap tentang spesifikasi Samsung Galaxy Fold 3. Bagaimana? Apakah Anda terterik memiliki smartphone high end canggih seharga 2 motor ini? Anda dapat mengikuti pre order-nya untuk mendapatkan bonus menarik yang ditawarkan Samsung. Semoga bermanfaat.

best seller lazada
About Author: