Android 11 Versi Final Telah Rilis Berikut Fitur Barunya

Android 11 Versi Final

Fitur Baru pada Android 11 Versi Final – Beberapa waktu yang lalu google telah secara resmi mengumumkan kehadiran Android 11 sebagai sistem operasi mobile jenis terbaru Pada tanggal 9 september 2020. Setelah pada bulan februari lalu google merilis Android 11 versi pengembang, lalu tak butuh waktu yang lama pada bulan juli google juga telah merilis Android 11 versi beta yang dapat digunakan secara langsung oleh para pengguna handphone pixel. 

Namun, taukah anda bahwa pada Android 11 Versi Final ini tidak hanya dapat digunakan oleh para pengguna Google Pixel tetapi juga dapat digunakan oleh handphone merk lain seperti Oppo, Xiaomi, Realme, dan juga Oneplus kini memiliki kesempatan untuk menggunakan sistem operasi mobile yang dimiliki oleh mobile tersebut.

Dengan adanya berita ini Tentunya anda pasti penasaran kan dengan fitur terbaru yang ditawarkan oleh Android 11 versi final ini? Yuk! Mari kita mengenal fitur terbaru yang ada di Android 11 Versi Final ini, simak penjelasannya dibawah ini yaa!

Lazada Flash Sale hemat 99%

1. Fitur Bubbles

Fitur pertama yang akan kita bahas dalam Android 11 Versi Final yaitu fitur bubbles. Fitur ini menggunakan tampilan antar muka yang dibekali dengan UI baru yang dapat digunakan pada aplikasi perpesanan. Fitur bubbles ini memungkinkan pengguna Android 11 versi final dapat dengan mudah membuka beberapa percakapan dalam waktu yang sama dan tentunya disertai dengan akses yang begitu mudah. Hmm praktis juga yaa!

2. Fitur Conversation Notifications.

Fitur kedua yang masuk kedalam fitur baru yang ada di android 11 versi final yaitu fitur conversation notifications. Fitur ini nantinya akan berguna untuk memunculkan percakapan pada tampilan notifikasi. Namun, nantinya tampilan pesan percakapan yang masuk kedalam bagian notifikasi pun akan disesuaikan berdasarkan jenis pesannya, misalnya seperti email, instagram, dan juga pembaruan aplikasi.

3. Fitur Voice Access

Selain fitur bubbles dan fitur conversation notifications, fitur voice access juga menjadi fitur baru yang ada di Android 11 Versi Final ini. Fitur ini menjanjikan para memberi kemudahan kepada pengguna Android 11 versi final untuk mengontrol perangkat Androidnya yang sekarang dapat mereka lakukan hanya dengan menggunakan suara saja.

4. Fitur Device Control

Fitur device control ini tidak kalah menarik dengan fitur yang lainnya. Pihak Google sendiri mengklaim bahwa fitur ini dapat memudahkan pengguna untuk mengontrol perangkat mereka pada saat terhubung dengan perangkat yang lainnya. Sehingga data pribadi mereka masih tetap aman.

5. Fitur Background Location

Nah, dengan adanya fitur background location ini pihak google akan memperketat dalam memberi perizinan akses lokasi pada aplikasi yang sedang berjalan di latar belakang. Sehingga Hal ini dapat meningkatkan keamanan bagi para pengguna Android 11 Versi Final.

6. Fitur Permission Auto-Reset

Fitur terakhir yang ada di android versi final yaitu adanya fitur permission auto-reset. Fitur ini akan dengan otomatis dapat menyetel ulang hal-hal yang berkaitan dengan pemasangan aplikasi tertentu yang tidak digunakan oleh pengguna Android 11 Versi Final dalam waktu yang cukup lama. Kemudian fitur ini akan memberitahu pengguna masih memerlukan aplikasi ini atau tidak.

Nah sobat, itulah tadi beberapa fitur baru yang ada di Android 11 Versi Final. Selain adanya fitur tersebut,pengaturna  pada Android 11 Versi Final ini juga diklaim dapat mengontrol akses privasi pengguna kedalam penyimpanan internal lho!

Cukup sekian artikel dari kami ya sobat! Semoga bermanfaat!

best seller lazada
About Author: