Tidak Perlu Panik! Inilah 8 Cara Mengatasi Ponsel yang Kemasukan Air

Sabineblog.com – Air dapat membawa banyak masalah bagi perangkat elektronik, terutama ponsel. Ketika ponsel kemasukan air, kamu pasti akan langsung panik karena khawatir akan merusak komponen hardware sehingga ponsel tidak bisa berfungsi optimal dan bahkan mati total.  

cara mengatasi ponsel yang kemasukan air

 

 

Jika ponsel kamu kemasukan air, sebaiknya jangan langsung panik. Sebelum membawa ke tempat reparasi, sebaiknya coba dulu beberapa cara mengatasi HP yang kemasukan air berikut ini:

1. Segera Angkat Ponsel dan Langsung Matikan

Jika handphone kamu jatuh ke genangan air atau tumpahan air, segera ambil dari tempat jatuhnya tadi. Hal ini bertujuan agar ponsel tidak semakin lama berkontak dengan air dan menghindari kerusakan lebih lanjut.

Lazada Flash Sale hemat 99%

Seletah diambil matikan ponsel, atau jika memang sudah dalam keadaan mati jangan coba-coba nyalakan HP agar tidak terjadi korsleting. Cara ini juga untuk menghindari agar tidak terjadi kerusakan yang semakin parah pada hardware.

2. Lepaskan Komponen yang Dapat Dilepas

Cara selanjutnya untuk mengatasi ponsel yang kemasukan air adalah melepaskan komponen yang dapat dilepas. Lepaskan segera kartu SIM, kartu memori dan jika kamu menggunakan ponsel dengan baterai model lama.

3. Jangan Menekan Tombol Sembarangan

Berikutnya, jangan menekan tombol ponsel sembarangan. Dengan menekan tombol ponsel sembarangan, kerusakan yang dialami komponen akan semakin parah karena tombol tersebut bisa jadi semakin mendorong air masuk ke dalam.

4. Usap HP Dengan Lembut Menggunakan Tisu

Setelah komponen dilepaskan, keringkan dan bersihkan sisa air yang masih ada pada komponen ponsel kamu. Gunakan tissue dan usap dengan lembut agar sisa air dapat meresap dan tidak masuk terlalu dalam.

5. Hindari Menjemur HP di Bawah Sinar Matahari

Untuk mengeringkan HP yang telanjur basah, jangan dikeringkan di bawah sinar matahari. Sinar matahari justru malah akan semakin merusak HP dan komponennya. Daripada mengeringkannya di bawah sinar matahari, ada beberapa cara lainnya, seperti menggunakan beras atau silica gel.

6. Jangan Mengeringkan HP Dengan Hair Dryer

Sama dengan mengeringkan HP di bawah sinar matahari, mengatasi HP yang kemasukan air dengan hair dryer sama-sama dapat merusak HP. Panas yang dikeluarkan hair dryer dapat meningkatkan suhu komponen dalam HP sehingga HP bisa rusak.

7. Keringkan HP Dengan Silica Gel

Silica gel terkenal dengan kemampuannya menyerap kelembapan di sekitarnya. SIlica gel juga mampu mencegah terjadinya pengembunan pada perangkat elektronik. Cara mengeringkannya cukup mudah, cukup letakkan HP di tumpukan silica gel dan diamkan selama dua sampai tiga hari.

8. Rendam HP di Dalam Beras

Alternatif lain untuk mengatasi HP yang kemasukan air adalah merendam HP di dalam beras. Penelitian membuktikan beras juga mampu menyerap kelembapan dan membantu mengeluarkan air dari dalam HP lebih cepat.

Kamu bisa menuangkan beras ke dalam sebuah mangkuk atau kantong plastik. Lalu, masukkan komponen HP yang sudah dilepas, seperti kartu memori, kartu SIM, dan bodi ponselnya. Terakhir, diamkan HP selama sekitar 3 hari.

Demikianlah 8 cara mengatasi HP yang kemasukan air. Sebaiknya hindari membawa HP ke kamar mandi untuk mencegah terjadinya HP rusak karena jatuh ke bak mandi dan jika telanjur jatuh, segeralah lakukan cara-cara di atas agar HP kamu bisa pulih kembali. Selamat mencoba!

best seller lazada
About Author: