Review Acer Aspire Vero, Bahannya Daur Ulang Tapi Layarnya Jempolan

Sabineblog.com – Review Acer Aspire Vero banyak menyebutkan jika laptop tersebut berbeda dengan laptop pada umumnya. Hal ini karena semua bahan yang ada terbuat dari bahan daur ulang sehingga sangat ECO Friendly.

review laptop acer aspire vero

Hadirnya laptop berbahan tersebut Karen Acer terkenal dengan perusahaan teknologi yang peduli pada lingkungan sekitar. Meski berbahan daur ulang, fitur yang dihadirkan tidak kalah dengan laptop lainnya dan berikut review selengkapnya.

Body

Untuk bodi pada laptop Acer ini terbuat dari bahan plastik daur ulang dengan komposisi 30% keseluruhan bodinya. Selain bodi, pada keyboard pun juga ada 50% bahan daur ulang khususnya pada bagian tombol. Dengan bahan tersebut, mampu mengurangi emisi CO2 hingga 21% dari bahan-bahan konvensional lainnya.

Lazada Flash Sale hemat 99%

Selain itu, warna yang ada pada bodi juga di klaim bawaan dari bahan dan bukan di cat dengan bahan lainnya. Penggunaan seperti ini akan lebih ramah linkungan dan disekujur bodi ditulis dengan metode Emboss. Dengan metode tersebut, Acer tidak perlu menggunaan cat yang terkadang punya senyawa berbahaya.

Desain

Dari sisi desain yang digunakan terlihat seperti laptop premium meskipun hampir semua bagiannya dari bahan daur ulang. Dari sisi permukaan pada bodinya memiliki tekstur yang cukup lembut dan tidak meninggalkan bekas jari.

Selain itu, dari sisi bobotnya juga tergolong cukup ringan karena memiliki berat sekita 1,8 kg. Selain laptop, chargernya hanya memiliki berat 274 gram sehingga total laptop dan chargernya hanya 2,1 kg saja.

Display

Dari sisi layar yang digunakan tergolong stAndard jika ingin digunakan untuk gaming dengan lebar 15,6 inci. Selain lebar, resolusi yang dihasilkan juga sudah full HD sehingga mampu menghasilkan warna yang sangat baik.

Pada bagian permukaannya sudah menggunakan Anti-Glare sehingga pemakaiannya bisa lebih nyaman. Sedangkan dari bingkai, pada bagian kiri dan kanannya sudah cukup tipis dan bagian atas dibuat lebih tebal karena ada kamera 720 P.

Selain bingkai, pada bagian engsel juga dibuat mengangkat ke belakang pada saat Anda membukanya. Model seperti ini sangat cocok bagi Anda yang hobi menulis karena proses pengetikan akan nyaman.

Keyboard

Dari sisi keyboard yang digunakan sama dengan laptop Acer pada umumnya dan dilengkapi dengan Numpad. Dari keyboard di atas ada yang cukup unik khususnya tombol R dan E yang dibuat dengan arah sebaliknya. Selain itu, warnanya dibuat dengan warna kuning yang memiliki pesan REduce, Recycle.

Dari bentuk keyboardnya sangat cocok bagi mereka yang memiliki tangan besar karena akan lebih mudah mengetik. Selain itu, keyboard juga dilengkapi dengan backlit yang tingkat kecerahannya bisa hidup dan mati. Untuk menghidupkan dan mematikannya caranya cukup mudah yaitu dengan menekan tombol F8.

Touchpad

Untuk bagian touchpad dibuat cukup berjarak dengan tombol huruf sehingga ketika mengetik tidak mudah menyentuhnya. Selain itu, ada tombol pengaman biometrik yang ditempatkan di bagian sensor sidik jari. Untuk penempatannya dibuat lebih ke kanan dari Spacebar sehingga akan lebih nyaman saat digunakan.

Itulah Review Acer Aspire Vero yang memiliki ciri khas bahannya dibuat dari daur ulang plastik. Meski demikian, fitur yang ada di dalamnya juga sangat mumpuni khususnya layar yang sudah support full HD.

Bentuk kecerahan layar akan terlihat bagus ketika posisi Anda sejajar dengan laptop tetapi jika dilihat dari atas dan bawah seperti ngeblur. Selain layar bagian penting lainnya juga ada Backlit yang bisa dihidupkan dan dimatikan secara manual.

best seller lazada
About Author: